Apa penyebab sariawan?,,
Sariawan bisa jadi karena gejala kepekaan terhadap gluten (gluten adalah protein dalam gandum dan biji-bijian). Untuk mengetahui secara pasti apakah gluten yang menjadi penyebab masalah sariawan Anda, mintalah dokter untuk menguji apakah Anda intoleransi terhadap gluten. Masih belum diketahui secara pasti apakah penyebab sariawan, namun banyak para ahli yang berteori tentang penyebabnya.
Sariawan bisa karena masalah sistem kekebalan tubuh, beberapa ahli percaya bahwa bakteri atau virus bisa saja ikut andil. Kelelahan, stres atau alergi juga dapat meningkatkan kemungkinan terjadinya sariawan. Penyebab lain yang mungkin adalah trauma fisik pada daerah mulut, misalnya tak sengaja menggigit bagian dalam pipi atau reaksi terhadap makanan atau minuman yang panas.
Perubahan hormonal diperkirakan cenderung menjadi penyebab Sariawan pada wanita yang sedang masa menstruasi. Kekurangan vitamin B-12, seng, asam folat, dan zat besi juga diduga sebagai penyebab sariawan, tapi tidak ada banyak bukti ilmiah yang mendukung teori ini. Banyak juga yang percaya jika sariawan terjadi karena terlalu banyak mengkonsumsi antibiotik.
Cara pengobatan sariawan pada umumnya
Obat umumnya untuk mengatsi sariawan parah biasanya menggunakan salep anti-inflamasi, yang dioleskan secara langsung pada yang sakit. Namun ini tidak bertujuan untuk menyembuhkan luka, hanya saja untuk mencegah dari rasa sakit ketika makan. Obat nyeri lainnya juga ada yang digunakan sebagai obat kumur, yang dilakukan setiap empat sampai enam jam sekali bisa mengurangi rasa sakit sariawan.
Cara mengatasi sariawan secara alami
Gunakan es batu
Es batu hanya digunakan untuk mengurangi rasa sakit. Tempelkan es batu dalam mulut, atau daerah yang luka karena sariawan.
Gunakan bubuk kopi
Terapkan bubuk kopi kedaerah mulut yang luka sariawan selama lima menit. Kemudian bilas dengan cara berkumur untuk menghilangkan sisa bubuk kopi.
Kumur dengan air garam
Campurkan garam kedalam air hangat satu gelas, dan gunakan untuk berkumur sebanyak 3 kali sehari.
Minum yoghurt.
Yogurt akan membantu untuk menyeimbangkan bakteri dalam mulut dan tubuh, sehingga akan meningkatkan penyembuhan dan membantu mencegah sariawan menjadi bertambah banyak.
Teh hitam
Ambil sekantong teh hitam dan tempelkan pada daerah yang luka karena sariawan, tahan beberapa saat disana. Adanya zat asam tanat dalam teh akan membantu untuk mengurangi rasa sakit.
Coba baking soda.
Campur baking soda dengan segelas air untuk obat kumur, atau dengan sedikit air sebagai pasta untuk melapisi luka sariawan. Soda dapat menghilangkan bakteri di mulut serta mengurangi rasa sakit.
Pasta gigi
Beralihlah menggunakan pasta gigi yang tidak mengandung sodium lauryl sulfate (SLS), yaitu zat berbusa yang mungkin juga akan menyebabkan sariawan semakin parah.
Memenuhi asupan vitamin.
Studi menunjukkan sariawan lebih sering terjadi karena seseorang kurang vitamin B kompleks, Vitamin C, serta zat besi dan asam folat . Tambah dosis asupan vitamin C, bisa dari buah-buahan yang tinggi vitamin C seperti jeruk, markisa, atau pepaya, atau bisa dengan minum suplemen vitamin C . Vitamin C merupakan zat antioksidan serta mengandung efek anti-inflamasi dan akan meningkatkan kekebalan tubuh Anda. Juga tambah asupan vitamin B Kompleks, khususnya vitamin B9(asam folat), karena ini bermanfaat untuk memperlancar metabolisme tubuh secara keseluruhan.
Hindari makanan ini
Cobalah untuk meminimalkan ketidaknyamanan akibat sariawan dengan menghindari makanan yang asam dan pedas, serta makanan yang abrasif seperti kacang-kacangan, karena bisa menyebabkan iritasi.