TipsCaraManfaat - Kesehatan dan Gaya Hidup

Advertisement

Inilah Manfaat Utama dari Vitamin B12 Yang Perlu Diketahui

Apakah manfaat utama Vitamin b12 bagi tubuh?.. Vitamin B12 adalah vitamin yang memiliki sifat larut dalam air, dan ini akan membuat sel-sel saraf dan sel-sel darah merah menjadi sehat. Vitamin B12 juga berguna untuk kelancaran fungsi dari beberapa proses penting yang dilakukan oleh tubuh.

Jadi penting bagi tubuh untuk mendapatkan vitamin B12 secara seimbang, atau jangan sampai tubuh kekurangan vitamin B12.

Tanda Kekurangan vitamin B12 biasanya diawali dengan gejala tubuh yang terasa mudah lelah.

Vegetarian yang ketat, peminum berat , para per*kok, wanita hamil dan menyusui, dan orang tua biasanya membutuhkan vitamin B12 lebih banyak, untuk itu biasanya dianjurkan untuk minum suplemen vitamin ini. Namun terkadang tubuh kita, terutama sistem pencernaan kita, tidak mampu menyerap vitamin ini dengan baik. Hal ini bisa terjadi apabila  seseorang memiliki gangguan seperti anemia pernisiosa, penyakit celiac, penyakit Crohn, pertumbuhan bakteri dalam usus kecil, atau parasit. Orang yang menderita kondisi ini mungkin juga memerlukan vitamin B12 dalam bentuk suplemen.

Kekurangan vitamin B12 dapat menyebabkan gejala penyakit seperti anemia, kelelahan, tubuh lemah, sembelit, kehilangan nafsu makan, penurunan berat badan signifikan, depresi, keslitan mengingat, sakit mulut, asma, masalah penglihatan dll. Namun, kekurangan vitamin B12 biasanya jarang terjadi, karena hati menyimpan cadangan vitamin B12  yang cukup untuk bertahan beberapa tahun.

Berikut ini 5  manfaat penting vitamin B12 bagi kesehatan:

Membantu produksi energi

Vitamin B12 diperlukan tubuh untuk mengubah karbohidrat menjadi glukosa , sehingga berguna untuk memproduksi energi sehingga terhindar dari kelelahan dan kelesuan .

Mengatur Sistem syaraf yang sehat

Ini membantu pengaturan yang sehat dari sistem saraf, mengurangi depresi, stres, dan mencegah penyusutan otak.

Melindungi kita terhadap penyakit jantung

Vitamin B12 juga melindungi kita terhadap penyakit jantung, yaitu dengan membatasi  meningkatnya kadar kolesterol tidak sehat(LDL), serta menghindari stroke, dan tekanan darah tinggi.

Kesehatan kulit

Vitamin B12 juga penting bagi kesehatan kulit, rambut, dan kuku. Yaitu membantu dalam reproduksi dan pembaruan yang terus-menerus pada sel kulit mati.

Mengurangi resiko berbagai jenis kanker

Vitamin B 12 membantu melindungi terhadap kanker, termasuk kanker p*y*d*ra, kanker usus besar, kanker paru-paru, dan kanker prostat.

Karena pentingnya peranan vitamin B12, maka pastikan tubuh Anda telah  mendapatkan cukup vitamin B12 , yaitu yang bisa diperoleh melalui sumber makanan seperti: hati, daging, telur, susu, keju dan beberapa jenis ikan.